Menjelang Tahun Baru 2022 KARO KIP Kemenhub Monitoring Pengaturan dan Pengendalian Transportasi pada Masa Pandemi Covid-19 di Maluku

bptdmaluku.com – Melaksanakan Instruksi Meteri Perhubungan RI (IM) Nomor 10 Tahun 2021 Tentang Monitoring Pengaturan dan Pengendalian Transportasi Selama Periode Natal 2021 dan  menjelang Tahun Baru 2022 pada Masa Pandemi Covid-19. Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan Bpk. Hindro Surahmat, ATD., M.Si Tiba di Ambon-Maluku 30 Desember 2021.

Kepala BPTD XXIII Maluku Bpk. Suhendro Wagiono, ST., MMTr dan Para Kasie Bersama GM AngkasaPura I Ambon Bpk. Pribadi Maulana, ST dan Kabid LLAJ Dishub Prov Maluku Bpk. Drs. Muhammad Tala, MPA. Mendampingi  dalam melakukan Kegiatan Monitoring tersebut pada beberapa simpul Transportasi yang ada di Maluku, seperti :

  1. Bandara Pattimura Ambon
  2. Pelabuhan Laut Yos Sudarso
  3. Pelabuhan Penyeberangan Galala dan Hunimua, serta
  4. Posko TC UPPKB Passo

Sebagai informasi, Kementerian Perhubungan membuka Posko Penyelenggaraan Transportasi Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru) ini telah dimulai sejak tanggal 17 Desember 2021 s.d. 4 Januari 2022 

Monitoring ini sekaligus juga sebagai evaluasi dalam pelaksaan Posko Nataru tahun ini, hal ini agar tercipta kelancaran, ketertiban, keamanan dan keselamatan mengingat Pandemi Covid-19 masih belum juga usai. Hal ini penting dilakukan agar penyebaran Covid-19 dapat terkendalikan. (JS)

 

 

Mari Berbagi Berita Ke Sosial Media